urainews.com // Dairi. PDIP Dairi Kutuk Tindakan Satpol PP Kabupaten Dairi.
Resoalon : PDIP Dairi Kutuk Tindakan Oknum Satpol PP
Tindakan oknum Satpol PP Pemkab Dairi, Sumatera Utara yang mencabuti bendera Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menimbulkan polemik di tengah masyarakat Dairi.
Bagaimana tidak, oknum Satpol PP tersebut mencabut bendera PDIP yang posisinya bersamaan dengan bendera Partai Golkar. Anehnya bendera Partai Golkar tidak dicabut dan dibiarkan tegak berdiri.
Baca juga :
Ketua DPC PDIP Kabupaten Dairi Resoalon Lumban SE, menyatakan mengutuk keras tindakan oknum Satpol PP tersebut.
” Kami dari DPC PDIP Dairi mengutuk keras tindakan oknum anggota Satpol PP yang telah mencabut bendera partai kami, ” ujar Resoalon.
Ceritanya, pencabutan bendera Partai PDIP tersebut terjadi pada hari Jumat (02/02) sekira pujul 15.00 WIB.
Selanjutnya, PDIP melaporkan adanya tindalan Satpol PP tersebut ke Bawaslu Dairi dilengkapi dengan barang bukti berupa vidio rekaman berisikan tindakan pencabut bendera PDIP tersebut.
Kemudian Resoalon juga mengajak seluruh jajaran DPC PDIP Kabupaten Dairi dan segenap elemen masyarakat untuk melakukan aksi pada Selasa (06/02) depan.